Bertepatan dengan hari sumpah pemuda, Kamis 28 Oktober 2021 tim penilai perpustakaan Kabupaten Sumbawa menilai perpustakaan sekolah. Pada saat tim penilai tiba di lingkungan sekolah di sambut dengan tarian oleh anak-anak kelompok tari. Setelah itu tim bergegas menuju perpustakaan untuk melakukan penilaian. Salah seorang anggota tim meminta instrumen yang telah diberikan sebelumnya untu dicek apakah sesuai dengan kondisi nyata dan pemahaman substansi instrumen. Banyak masukan yang kami terima dari tim untuk kemajuan perpustakaan sekolah. Pada saat itu kepala sekolah menemani dan melakukan sharing untuk mendapatkan informasi tentang pengembangan sekolah. Pada kesempatan tersebut kepala sekolah menyampaikan akan memanfaatkan software perpustakaan Slims untuk digitalisasi pengelolaannnya, demikian imbuhnya