Rhee, 19 januari 2022. Kapolsek Rhee beserta tim melaksanakan sosialisasi penerimaan Calon anggota Polri kepada Peserta didik kelas XII SMA Negeri 1 Rhee. Dengan tetap mematuhi protocol kesehatan 3 M, Memakai masker, Menjaga jarak antar peserta, serta mencuci tangan sebelum masuk kedalam ruangan dan setelah keluar ruangan.
Bertempat di ruang laboratorium fisika SMA Negeri 1 Rhee. Acara sosialisasi penerimaan calon anggota polri berjalan dengan lancar. Kegiatan sosialisasi ini merupakan program pertama polsek Rhee dalam mencari calon-calon anggota Polri di SMA Negeri 1 Rhee.
Tahun ini Polri membuka pendaftaran penerimaan Akpol, Bintara serta Tamtama. Secara umum dijelaskan bahwa persyaratan umum dalam mencari calon Anggota Polri di antaranya adalah : Warga Negara Indonesia, beriman kepada tuhan yang Maha Esa, setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, sehat jasmani dan rohani, berumur paling rendah 18 tahun, tidak pernah di pidana karena kejahatan, dan lulus dalam tahap seleksi dan pendidikan pembentukan anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
Bertindak sebagai narasumber, Kapolsek Rhee, Iptu Mochamad Ramdani, S.Tr.K memberi motifasi dan penguatan kepada peserta didik SMAN 1 Rhee agar tetap semangat dan tidak pernah lelah untuk mentaati protocol kesehatan baik dilingkungan sekolah maupun di lingkungan masyarakat.
Dengan diadakannya sosialisasi ini kami warga sekolah berharap agar peserta didik SMA Negeri 1 Rhee yang mengikuti sosialisasi ini dapat menambah ilmu untuk bekal kedepan untuk mengikuti test Calon penerima Anggota Polri nantinya.